
Jakarta - Komisi Akreditasi Lembaga Penyelenggaraan Diklat (KA-LDP) telah menetapkan hasil akreditasi terhadap 11 lembaga penyelenggara pendidikan dan pelatihan (LDP) serta telah menyerahkan sertifikat Akreditasi tersebut ke Lembaga terkait Pada selasa. 29 September 2023 di Gedung Kantor BPSDM ESDM di Jakarta Selatan.
Sertifikat Akreditasi tersebut diserahkan langsung oleh Bapak, Prahoro Julijanto Nurtjaho, selaku ketua KA-LDP SDM kepada masing-masing perwakilan lembaga pendidikan dan pelatihan.
PT. Indo Training adalah salah satu dari sebelas lembaga lainnya, diantaranya, PT. Freeport Indonesia, PT. Alisys Solutions, PT.Duta Keselamatan kerja Indonesia, Solusi Inspirasi Mandhiri, Pama Learning Center, UPDL PLN Semarang, PDL PLN Suralaya, PT Banti Tekno Investama, PT Prosyd Bina Solusindo dan Koperasi Prima Daya Migas.
Sertifikat akreditasi PT Indo Training untuk POM - ESDM berlaku selama 3 tahun. Dengan adanya Akreditasi dan Sertifikasi ini pemerintah berharap dapat memacu lembaga-lembaga diklat untuk terus meningkatkan performa dan kinerja dalam rangka mencetak Sumber daya manusia yang handal khusus dalam sub sektor Energi Sumber Daya Mineral di Indonesia.